Building Economic Solidarity: iYES FEB UKSW Ajak Mahasiswa Baru 2024 Bergabung dalam BESTie

BERITA, KAMPUS, SALATIGA, SEPUTAR FEB, UKSW Tak ada komentar pada Building Economic Solidarity: iYES FEB UKSW Ajak Mahasiswa Baru 2024 Bergabung dalam BESTie

Kegiatan BESTie “Building Economic Solidarity With iYES FEB” yang diselenggarakan oleh iYES FEB UKSW merupakan salah satu event iYES FEB . Sesuai dengan tema kegiatan yaitu “Building Economic Solidarity”, kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan dan memperkenalkan iYES kepada para mahasiswa FEB, sekaligus memperkenalkan beberapa Kelompok Bakat Minat FEB yang turut berkontribusi dan tampil dalam kegiatan ini, seperti EMC, EDC, Finger dan Ascarya. Dalam kegiatan ini terdapat pihak eksternal yang terlibat yaitu persatuan UMKM Salatiga, BCA, Luwes, dan sponsor lain. Kegiatan ini juga memberikan doorprize yang sangat menarik kepada mahasiswa dari pengumpulan kupon dan juga kriteria yang ditentukan dari pembelian pada Gerai iYES selama waktu yang ditetapkan.

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari yaitu 15-16 Agustus 2024 dan diisi dengan berbagai rangkaian acara yang menarik. Pada hari pertama dilakukan opening oleh master of ceremony (MC), kemudian diikuti dengan pengenalan berbagai tenant UMKM Salatiga yang turut memeriahkan acara ini. Tak ketinggalan, pada hari pertama ini beberapa Kelompok Bakat Minat (KBM) yang ada di FEB juga tampil, seperti Economic Dance Crew (EDC) dengan penampilan dance yang menghibur, serta KBM Finger mempertontonkan film hasil karya mereka dan terdapat juga sosialisasi dari LKF. Berlanjut ke hari kedua, masih sangat menarik karena di hari ini acara diisi dengan berbagai sosialisasi yang informatif dari beberapa pihak seperti CEMSED, Investor Club, dan BCA, hingga acara hari kedua ditutup dengan pemberian doorprize kepada mahasiswa dan  penampilan band dari Economic Music Community (EMC) yang menyanyikan beberapa lagu untuk menghibur para pengunjung acara.  

 

Kegiatan ini mendapatkan pendanaan penuh dari para mitra sponsor yang memungkinkan acara ini terlaksana dengan sukses tanpa adanya beban biaya kepada penyelenggara atau mahasiswa. Dukungan ini mencerminkan kepercayaan dan komitmen para mitra sponsor terhadap misi dan visi kegiatan ini, yang berfokus pada solidaritas ekonomi. Dukungan finansial dari para sponsor tidak hanya memperkuat solidaritas dalam bidang ekonomi, tetapi juga membantu menciptakan pengalaman yang bermanfaat dan berkesan bagi seluruh mahasiswa. 

Sejalan dengan tema “Building Economic Solidarity”, kegiatan ini tidak hanya berfungsi sebagai sarana pengenalan iYES kepada mahasiswa baru, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat hubungan antara mahasiswa dan komunitas ekonomi di sekitarnya. Sponsor yang terlibat, baik dari sektor swasta maupun komunitas lokal, melihat potensi besar dalam acara ini untuk mempromosikan solidaritas ekonomi. Dukungan mereka memungkinkan penyelenggara untuk menghadirkan berbagai aktivitas yang menarik dan edukatif, yang diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan ekonomi lokal dan meningkatkan kesadaran mahasiswa akan pentingnya solidaritas dalam bidang ekonomi.

Selain memberikan manfaat bagi para mahasiswa, pendanaan dari sponsor juga memperkuat kolaborasi antara iYES dan berbagai pihak eksternal. Para sponsor seperti UMKM lokal, perusahaan perbankan, dan entitas bisnis lainnya. Keterlibatan sponsor dalam BESTie ini tidak hanya menguntungkan dari sisi pendanaan, tetapi juga menciptakan jalinan kerja sama yang strategis antara dunia akademik dan industri, yang pada gilirannya dapat mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Penulis: Tim Redaksi AJC

Leave a comment

Back to Top